GARDUOTO – Kemarin, Morris Garages Motor Indonesia (MG) secara resmi memperkenalkan MGS5 EV. Pengenalan produk baru tersebut dilakukan di kawasan Jakarta Selatan.
“Di tahun ini, kami berkomitmen untuk menghadirkan beragam kendaraan inovatif berstandar global yang relevan dan mudah diterima dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia.”
“Untuk itu, tahun ini kami awali dengan menghadirkan inovasi kendaraan listrik yang memadukan teknologi terdepan dengan desain dan performa khas Brit Dynamic dalam wujud MGS5 EV,” ujar Jason Huang, Chief Executive Officer MG Motor Indonesia.
Diposisikan sebagai kendaraan listrik untuk keluarga modern, MGS5 EV dibekali berbagai aspek keunggulan untuk setiap anggota keluarga.
MGS5 EV dibekali dengan aspek performa berupa powertrain yang responsif, konfigurasi rear wheel drive, sistem suspensi 5-link Independent Rear Suspension, distribusi beban seimbang, serta beragam fitur berkendara inovatif.
SUV listrik ini juga telah meraih penilaian tertinggi (bintang lima) dalam standarisasi keselamatan di tiga benua antara lain Euro NCAP, ASEAN NCAP, dan Australia NCAP.
Selain itu, kendaraan ini pun dilengkapi sistem terintegrasi canggih, termasuk pengaturan suhu kabin (pre-conditioning) secara jarak jauh melalui smartphone.
“MGS5 EV dikembangkan untuk pasar Tanah Air menyesuaikan dengan kebutuhan mobilitas keluarga Indonesia sehari-hari,” tambah Jason Huang.
Saat pengenalannya kemarin, MG masih belum mengumumkan harga dari MG5S EV. Harga dari produk teranyar MG ini akan diumumkan saat IIMS 2026 nanti.
Tapi, MG membuka pintu pemesanan (pre book) untuk MGS5 EV mulai 30 Januari – 4 Februari 2025. (GO/Gie)


